
Mainan anak air bug ikut meramaikan usaha penyewaan mainan anak. Mainan yang daya geraknya berasal dari kemudi ini dapat berjalan tanpa baterai atau daya listrik. Bagaimana proyeksi keuntungan peluang usaha sewa air bug atau kidz swayer ini?
Apa Itu Air Bug Atau Kidz Swayer ?
Air bug adalah skuter mainan anak yang menggunakan daya gerak dari stang / kemudi. Jenis skuter ini jadi tidak memerlukan tenaga listrik atau kayuhan kaki. Cara kerja kidz swayer seperti Kita lihat pada video dibawah ini.
Video Oleh: Taufik Hidayat – Jual Air Bug – SMS / WA 081384062546
Dengan berbahan frame baja atau besi dan body terbuat dari plastik tebal, mainan ini direkomendasikan untuk anak anak usia maksimum 5 tahun, dengan berat badan tidak lebih dari 50 Kg. Pertimbangan untuk menikmati mainan ini juga tinggi badan.
Mainan ini ideal dimainkan pada bidang datar dan tidak berbatu, seperti lapangan semen / betom, jalan aspal, lantai mall. Meski demikian tidak disarankan dimainkan pada bidang menurun untuk alasan keamanan, karena dapat meluncur tanpa terkendali anak anak.
Hak cipta atau patent internasional tidak ditemukan, meski demikian nama Air Bug terdaftar sebagai hak merek dengan keterangan mainan anak sejak tahun 2016 pada DJKI.
Peluang Usaha Sewa Air Bug
Harga kidz swayer dipasaran saat ini yang termurah mulai dari Rp. 450.000 hingga Rp. 950.000. Bentuk, model, bahan frame dan ukuran yang membedakan harga.
Seperti sudah dipaparkan sebelumnya mainan ini idealnya dimainkan di bidang datar dan mulus tanpa batu atau kerikil. Sehingga lokasi potensial menyewakan mainan ini dapat meliputi area pasar malam, mal, alun alun kota, bazar, dan lainnya.
Usaha penyewaan air bug terbilang masih menjanjikan, selain harga unit yang tergolong murah untuk mainan sejenis, juga dapat menjadi variasi atau alternatif anak.
Estimasi Modal Usaha Penyewaan Air Bug
Estimasi dibawah ini adalah dengan kondisi Anda sendiri yang menjalankannya dan lokasi sewa di mal menengah kebawah. Beberapa komponen biaya mungkin dapat berbeda tergantung lokasi atau kota Anda tinggal. Pastikan sebelumnya Anda telah mensurvey komponen yang diberi tanda *.
Kelengkapan Unit
- 6 unit air bug @Rp. 450.000-, total Rp. 2.700.000-, (sumber)
- 6 set helm dan dekker pelindung anak @Rp. 85.000-, total Rp. 510.000-, (sumber)
- Ongkos kirim unit dan pelindung jika Anda membeli online, asumsikan Rp. 400.000-,
- Peralatan service (kunci pas, obeng, dll) Rp. 100.000-,
Total modal untuk pembelian unit Rp. 3.710.000-,
Operasional Bulanan
- Sewa tempat mal* (pukul 09.00 – 21.00 setiap harinya ) = Rp. 5.000.000 / bulan
- Service charge bulanan / biaya tenant* (meski bukan kios atau toko namun biaya tenant tetap dikenakan) Rp. 1.000.000
- Investasi service besar (karena jenis aset ini tidak bisa di asuransikan, maka Kita menginvestasi untuk menjaga kemungkinan aset rusak dan perlu perbaikan besar) = Rp. 50.000-, / bulan
- Transportasi angkut ke lokasi* (naik motor 2 kali bolak balik) Rp. 20.000 / hari / pp X 30 hari = Rp. 600.000-,
- Makan dan minum 2 kali sehari* Rp. 30.000 / hari X 30 hari = Rp. 900.000-,
Total Operasional Bulanan Rp. 7.550.000-,
Proyeksi Pendapatan Terendah
Hitungan ini dengan asumsi total jam operasional 12 jam (09.00 – 21.00). Setiap jam 12 hingga 13 istirahat makan siang, jam 15.00 – 16.00 ishoma, jam 17.30 – 18.30 ishoma, jam 19.30 – 20.00 istirahat. Jadi total waktu efektif operasional adalah 12 – 2.5 jam = 10.5 jam. Tentu saja Kita memperhitungkan dari kemungkinan terburuk sepi sewa, maka hitungan tidak nonstop di sewa menjadi total produktifnya adalah 4 jam saja. Penurunan sebesar lebih dari 50 persen setiap harinya ini untuk hitungan keuntungan terendah.
- Sewa per unit selama 15 menit* = Rp. 7.500-,
- Sehari setiap unit 4 jam : 15 menit = 16 kali disewa.
- Pendapatan disewa setiap unit perhari, Rp. 7.500 X 16 = Rp. 120.000-,
- Maka pendapatan 6 unit setiap harinya, Rp. 120.000 X 6 unit = Rp. 720.000-,
Total pendapatan seluruh unit dalam 1 bulan, Rp. 720.000 X 30 hari = Rp. 21.600.000-,
Jika biaya operasional bulanan tadi ditambah modal pembelian unit maka dalam bulan pertama sudah balik modal dengan rincian hitungan:
21.600.000 – (3.710.000 + 7.550.000-, ) = Rp. 10.340.000-,
Lalu pada bulan selanjutnya hitungannya cukup:
21.600.000 – 7.550.000 = Rp. 14.050.000-,
Kesimpulan Dan Catatan
Simulasi hitungan diatas hanyalah proyeksi saja dan asumsi tempat di mal. Untuk hitungan lainnya seperti pasar malam, acara bazar, lokasi car free day, alun alun atau taman kota dan tempat lainnya tentu akan berbeda. Dalam seminggu ditempat lain belum tentu bisa setiap hari, atau jamnya belum tentu 12 jam.
Lalu pengamatan akan ramai tidaknya suatu tempat, kemudian banyak tidaknya anak anak yang diajak orang tuanya di tempat tersebut dan lainnya juga harus menjadi bahan pertimbangan. Baca juga artikel “Panduan Memilih Lokasi Usaha” sebagai bahan referensi Anda.
Foto Cover: Rizqi Romadhon